Majalengka – Desa Argasasari Kecamatan Talaga Kabupaten Majalengka tempat dilaksanakannya kegiatan TMMD Ke 105 Kodim 0617/Majalengka, dimana sebagian besar penduduknya hidup dari hasil pertanian. (23/7/2019)

Ada satu hal yang sangat menarik perhatian anggota Satgas TMMD, ternyata Kecamatan Talaga khususnya Desa Argasari memiliki home industri berupa produksi tahu.

Tahu Talaga yang pada dasarnya sama dibuat dari bahan kedelai dan proses pembuatan yang sama. Namun ada ciri khas tersendiri yang membedaknnya dengan tahu dari daerah lain. Dengan rasa yang gurih dan rasa pedasnya menjadikan tahu Talaga berbeda.

Sebagai bentuk kepedulian dan penasaran akan proses pembuatan tahu Talaga, disela waktu luang yang ada Danki Satgas TMMD Kapten Inf Nana Rusmana bersama beberapa anggota Satgas mencoba belajar cara pembuatan tahu di pabrik tahu milik Bapak Maman di wilayah Desa Argasari.

“Pak Maman sudah berapa lama punya usaha pembuatan tahu Talaga?” Tanya Kapten inf Nana. “Sudah lama Pak, awalnya saya hanya iseng aja membuka usaha tahu, tapi makin lama usaha ini makin berkembang.” Jawab Pak Maman.

“Boleh tidak kami melihat dan belajar proses pembuatan tahu Talaga?” Tanya Kapten Inf Nana. “Silahkan pak, dengan senang hati kami akan mengajarinya ke Bapak” jawab Pak Maman.

Kapten Inf Nana bersama anggota Satgas begitu antusias belajar cara membuat Tahu Talaga, mereka sangat senang sekali bisa belajar langsung dari  Pak Maman.

Kapten Inf Nana, berharap dengan adanya program TMMD di Desa Argasari terutama program pembuatan jalan baru akan semakin meningkatkan usaha Pak Maman dan usaha masyarakat lainnya. (s3y)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *